Euro Truck Simulator 2 [KETS2I]
Euro Truck Simulator 2 atau yang selanjutnya akan kita sebut Ets2 adalah sebuah game simulator truck yang diproduksi dan dipublikasikan oleh SCS Software. SCS Software sudah terkenal dengan kemahirannya membuat game simulator seperti: 18 Wheel Of Steel Haulin, UK Truck Simulator, Bus Driver, dan masih banyak lagi game simulator yang sudah diproduksinya.
Game yang diproduksi oleh SCS Software sangatlah laris dan terkenal dipasaran karena map dan grafiknya yang apik dan menyerupai nyata. Dan kali ini kita akan membahas tentang Ets2. Game ini sudah diawali dengan game yang serupa yaitu Ets1.3 yang sudah sangat apik di zamannya. Ets2 merupakan upgrade dari Ets 1.3 yang dianggap sudah kuno. Perubahan yang terlihat sangatlah jelas, mulai dari layout dan template yang sudah jauh berbeda. Ditambah lagi dengan map dan grafik yang menurut saya sudah sangat mendekati asli. Pilihan truck yang ditawarkan kini juga semakin bervariasi dengan merek truck yang sudah disamakan dengan aslinya. Jika dulunya bernama Swift, kini sudah berubah menjadi Scania, begitupun Runner yang kini menjadi Renault, pun dengan Valliant yang kini menjadi Volvo, dan seterusnya. Hanya satu yang hingga versi update terbaru masih mengandalkan nama "palsu" yaitu Majestic yang sebenarnya bernama Mercedes-Benz, saya sendiri kurang tahu mengapa masih diberi nama "palsu" tersebut, namun setahu saya, Mercedes-Benz adalah Brand yang sangatlah sulit untuk memberikan lisensinya kepada pihak lain termasuk SCS Software. Maka dari itu harap maklum jika menemukan nama Majestic di Ets2 update terbaru sekalipun, tetapi jangan bersedih dulu, karena banyak pencipta mod yang kreatif membuat skinpack Mercedes-Benz. Balik lagi ke Ets2, game ini mengajarkan kita bagaimana cara menjadi supir truck di benua eropa dan inggris.
Tugas kita adalah mengantar Cargo dari satu company ke company yang lain dan dituntut untuk berhati hati agar tidak mengurangi gaji kita, namun kita juga dituntut untuk cepat sampai ke tujuan. Terdapat banyak sekali company yang bisa kita pilih dan banyak medan yang tidak kita duga sebelumnya. Terdapat banyak tanjakan, turunan, belokan tajam dan lain lain. Maka dari itu, game ini mengajarkan kita cara mengemudikan dan mengantarkan cargo dengan truck suatu company atau truck milik kita sendiri. Setiap cargo yang kita kirim, kita akan mendapat gaji dan xp untuk menambah level. Jika uang kita sudah mencukupi, kita bisa membeli truck kita sendiri dan membeli garage serta meng-uprade nya menjadi lebih besar untuk space truck agar lebih banyak menyimpan truck. Mapnya sendiri sangatlah luas dan terdapat ribuan km yang bisa kita jelajahi, terdapat pelabuhan, kereta, bahkan bandara yang semuanya dibuat begitu nyata. Sekian yang bisa saya ulas mengenai Ets2.
admin.kets2i
admin.kets2i
salam gan. ada yang mau saya tanyain soal game ini.
BalasHapussaya lagi menyelesaikan job, yaitu antar rool plastik via pelayaran, tetapi sesampai di pelabuhan dan masuk ke kapal apa yang harus saya lakukan setelah itu, mohon bantu min. terima kasih
Mendekat ke spot hijau berlambang kapal. Lalu tekan enter dan pilih pelabuhan tujuan
BalasHapus